Kamis, 02 Desember 2010

Sarden Sehat Penuh CINTA


Ceritanya denmas sedang dalam masa "terlalu gemuk" sehingga buat napas aja dadanya terasa sesek.. well dia rikues untuk dimasakin makanan yang sehat dan pengennya sayuran tapi dengan catatan rebusan bukan gorengan.. hmhh sebagai seorang yang cerdas hahaha, tercetus ide untuk bikin sayuran rebus kaya pelengkap steak gitu yang kontennya wortel sama buncis..

setelah semalemnya belanja dan mmpersiapkan amunisi untuk masak , akhirnya pagi pagi bangun dan mulai merebus sayur tersebut, tapi kok ya rasanya ada yang kurang,,, masa iya cuma sayurnya aja,, tanpa lauk apapun..akhirnya ku beranikan diri untuk memodifnya dengan sarden.. awalnya niatnya untuk penambah rasa bagi sayuran sayuran itu.. Alhamdulillah denmas seneng,,
resep baru coba coba, kali aja bisa jadi referensi hehehe SARDEN SEHAT CINTA ;-)

Bahan - bahan :

200 gr Wortel, dikupas dan potong memanjang seukuran kelingking
100 gr Buncis, di potong seukuran kelingking
300 gr Kentang, di kupas dan di bagi 2 ( lebih enak pake kentang ukuran kecil yang untuk somay)
300 gr Kol, di potong segi empat kecil
1 kaleng kecil Sareden ABC Mackerel ( gak maksud promo hehehe )
1 siung bawang bombang, iris halus
minyak goreng secukupnya
garam secukupnya

Cara membuat :
1. rebus semua sayuran (wortel, buncis dan kentang) kurang lebih 15 menit atau sampai terlihat layu, bisa juga disesuaikan selera - tambahkan sedikit garam di rebusan sayur. Angkat,tiriskan
2. Panaskan minyak goreng pada wajan
3. tumis irisan bawang bombay sampai harum (jangan terlalu layu)
4. Masukkan sarden, tambahkan garam sesuai selera, masak hingga matang
5. Sajikan dengan mengguyur sarden dan kuah sarden pada sayur yang telah direbus.


Selamat menikmati


-dibuat saat terinspirasi untuk selalu membuat kamu sehat-

Maharastri dytia..

1 komentar: